PADANG - Gempa berkekuatan 5,7 Skala Richter mengguncang Mukomuko, Bengkulu, hari ini. Gempa yang juga dirasakan di Kota Padang, Sumatera Barat terjadi pada pukul 19.41 WIB. Gempa tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
Informasi BMKG , gempa terjadi di 81 kilometer Tenggara Mukomuko Bengkulu atau 84 km Barat Laut Lais-Bengkulu, 98 kilometer Barat Daya Muara Aman –Bengkulu, 105 kilometer Barat Laut Padang Betuah-Bengkulu, 690 kilometer Barat Laut Jakarta, dengan kedalaman 10 kilometer.
Menurut M.Haris Syahjehan (31) warga Pasar Raya Padang gempa dirasakan hanya sekira dua detik, beberapa peralatan bergoyang lambat.
“Tadi kukira hanya hembusan angin ternyata gempa, itu saya sadari kursi yang bergoyang-goyang,’ ujarnya Minggu (30/10/2011).
Sementara di Imran Rusli warga Simpang Enam, Pondok, Padang mengatakan gempa juga terasa di rumahnya. “Komputer ini bergoyang-goyang biasanya tidak,” ungkapnya. (amr)
View the original article here
Home » Bengkulu »
Bergetar »
Berita Hari Ini »
Gempa »
Padang
» Bengkulu Gempa 5,7 Skala Richter, Kota Padang Ikut Bergetar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Bengkulu Gempa 5,7 Skala Richter, Kota Padang Ikut Bergetar"
Posting Komentar